Lomba Fashion Show Merah Putih Berlangsung Seru

BRNews -  Madrasah Ibtidaiyah Swasta Karya Pembangunan (KP) Puruk Cahu, Kabupaten Murung Raya Kalimantan Tengah menggelar lomba peragaan busana merah putih. Lomba fashion show itu berlangsung seru, diikuti 46 peserta yang merupakan perwakilan dari tiap kelas di madrasah setempat.


Fashion show merah putih menjadi salah satu lomba yang digelar dalam rangka memeriahkan peringatan HUT ke-73 Kemerdekaan RI. 

Koordianator lomba Istiqomah Ruaida mengungkapkan, lomba dibagi dalam dua kategori yaitu kelas I sampai kelas III, dan kelas kelas IV sampai kelas VI putra dan putri.

"Lomba diikuti 46 peserta. Mereka sangat antusias dalam mengikuti lomba ini, bahkan sebelum lomba, mereka telah berlatih lebih dulu di halaman madrasah," jelasnya. 

Dijelaskan Istiqomah, pihaknya memilih lomba fashion show merah putih dengan pertimbangan bahwa warna merah putih identik dengan peringatan HUT Kemerdekaan RI. Misalnya ditunjukkan dengan aneka hiasan bercorak merah dan putih di setiap sudut MIS KP.

“Dan kami yakin lomba fashion show akan diminati para siswa serta didukung orang tuanya sehingga kemudian kami gelar lomba fashion show merah putih," sebut Istiqomah.  (kemenag kalteng/AM).

Subscribe to receive free email updates: