DWP Kankemenag Trenggalek Gelar Lomba Vokalis Musik Islam

foto kemenag trenggalek
BRNews.id - Suasana di aula Kankemenag Kab. Trenggalek pada hari Rabu, 26 Desember 2018, tidak seperti biasanya, terdengar suara merdu dari 23 peserta dari DWP satuan kerja baik dari MAN, MTsN dan MIN juga diikuti oleh perwakilan dari DWP KUA/ PPAI masing-masing Kecamatan se Kabupaten Trenggalek.


Di wajah mereka terpancar kebahagiaan dari paras elok dan wajah yang berseri-seri dari para peserta lomba vokalis musik Islami yang diadakan oleh DWP Kankemenag Kabupaten Trenggalek.
 
Lomba vokalis ini diselenggarakan untuk memperingati HAB Kemenag yang ke-73 dan Hari Ulang Tahun Dharma Wanita Persatuan yang ke-19. Acara ini mengambil tema Aktualisasi Peran DWP dalam membentuk karakter muslimah.  

Ketua Panitia sekaligus sebagai Ketua Dharma Wanita Kankemenag Trenggalek Hj. Qurrotul Aini mengucapkan terimakasih kepada semua peserta dan undangan yang hadir memeriahkan lomba vokalis musik Islami.

"Yang dengan lomba ini bisa mempererat silaturahim dan memupuk kebersamaan untuk saling memotivasi diri agar lebih mendapatkan semangat kebahagiaan hidup dan keberkahan tentunya," ujarnya. 




Acara dilanjutkan sambutan Kepala Kankemenag Trenggalek  H. Moh. Badruddin. Ia menjelaskan,  anggota DWP harus berinovasi mengaktualisasikan potensi dirinya baik sebagai ibu maupun isteri harus mampu menciptakan suasana yang memacu prestasi kerja suaminya dan mampu menjadi sumber keteladanan dalam keluarga dan masyarakat sehingga bisa memberikan tarbiyah dan pendidikan kepada anak-anaknya agar menjadi anak-anak yang sholih dan sholihah. 

Sebelum acara lomba dimulai acara juga dimeriahkan oleh Group qosidah Almaheerah, binaan DWP Kankemenag Trenggalek. Dari perlombaan vokalis music Islami ini akhirnya terpilihlah juara 1 : Nihayatul Mu'tabaroh (DWP KUA Kec Karangan), Juara 2: Itaul Laily (DWP KUA Kec. Pogalan), Juara 3: Asmawati Eka (KUA Kec. Tugu). juga  terpilihnya juara harapan 1 :Siti Yumniati (MTsN 2 Trenggalek), juara harapan 2: Chusnul Fatimah (MTsN 1 Trenggalek) dan Juara harapan 3 : Mega Yulia (MTsN 4 Trenggalek). 

Dengan terpilih para pemenang lomba semoga menjadikan talenta ibu- ibu bisa dikembangkan dan menjadikan Kabupaten Trenggalek bisa lebih maju. (kemenag/hms)

Subscribe to receive free email updates: