Siswa MTsN Samarinda Lolos Wakili Kaltim di Ajang OSN Matematika Nasional di Yogyakarta

BRNews.id - Muhammad Ezra Febryan siswa  Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Samarinda dinyatakan lolos  seleksi untuk mengikuti OSN (Olimpiade Sains nasional) 2019 di Yogyakarta.




Dalam Surat keputusan Direktur Pembinaan Sekolah Menengah Pertama Direktorat jenderal  Pendidikan Dasar dan Menengah Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan  Nomor 1535/D3/KP/2019 tentang Penetapan peserta Olimpiade Sains nasional (OSN) SMP Tingkat Nasional Tahun 2019, M.Ezra Febryan terpilih mewakili Propinsi Kaltim  pada OSN SMP Bidang Matematika di Yogyakarta  30 Juni- 6 Juli 2019 mendatang.

Lilham, M.Si, Pembina Pengembangan Diri Matematika mengungkapkan  bahwa utusan  MTs Negeri Samarinda  M.Ezra Febrian beberapa waktu lalu telah berhasil meraih  mendali perak pada CFM (Challenge For Future Matematika) Nasional tahun 2018. Bersyukur pada tahun 2019, utusan MTs Negeri mampu menunjukkan prestasi dalam OSN Tingkat kota Samarinda dan Propinsi Kaltim.

Bahkan dari 4 utusan Kaltim di bidang Matematika yang lolos OSN 2019 yaitu utusan MTs N Samarinda, SMP N 1 Balikpapan, SMP N 1 Samarinda dan SMP YPPSB Sangata Utara, M. Ezra Febrian  satu-satunya yang mencapai predikat Passing Grade Nasional. Semoga di tingkat Nasional utusan Madrasah bisa menunjukkan prestasi terbaik.

Kepala MTsN Samarinda, Irfan Anshori Masdar, M.Pd mengungkapkan OSN merupakan acara di bidang sains yang menjadi wahana bagi siswa mengekspresikan potensinya di bidang IPA, IPS dan matematika.

MTs Negeri Samarinda sebagai salah satu Madrasah di kota Samarinda telah mampu menunjukkan prestasi berkompetisi dengan berbagai MTs maupun SMP di kota Samarinda dan provinsi Kalimantan Timur. Ini menjadi bukti usaha kami untuk mewujudkan madrasah hebat yang bermartabat.

Somoga semangat ini terus terpelihara agar madrasah bisa  menunjukan kualitas pendidikannya di bidang akademik dan non akademik baik tingkat  daerah, nasional maupun internasional. (kemenag samarinda/azka).

Post a Comment for "Siswa MTsN Samarinda Lolos Wakili Kaltim di Ajang OSN Matematika Nasional di Yogyakarta"