Menghadapi Ujian Nasional dan UAMBN, KKM Lumajang Lakukan Istighosah Kubro

Istighosah KKM Lumajang (foto kemenag)
BRNews - Dalam rangka Menghadapi Ujian Nasional Dan UAMBN Siswa-Siswi Se Kab. Lumajang mengikuti istighosah Kubro dan doa bersama yang diadakan oleh KKM (Kelompok Kerja Madrasah) yang dilaksanakan di Pendopo Kab. Lumajang Kamis (9/3/2017).
Istighotsah ini dihadiri oleh Bupati Lumajang H. Asad,M.Ag , Wakil Bupati, Forkopimda, TNI, Polri , Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lumajang H. Muhammad, didampingi , Kasi Pendidikan Madrasah H. M. Khoiri , Kasi PD Pontren H. Sholihul Kirom, dan Kepala Dinas Pendidikan, Guru serta Siswa-Siswi Se Kab.Lumajang yang berjumlah seluruhnya kurang lebih 2000 peserta.
Sebelum pelaksanaan istighotsah dilangsungkan Kepala Kankemenag dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan agar siswa siswi yang akan melaksanakan ujian bisa mendapatkan nilai yang memuaskan. Kepala Kemenag berharap kepada para guru dalam mendidik para siswa siswi agar bisa membiasakan membaca al quran dan sholat lima waktu karena sholat lima waktu merupakan kewajiban bagi umat Islam.
Sementara itu bupati lumajang dalam sambutannya menyampaikan bahwa acara seperti ini lebih memberi efek positif kepada para siswa siswi yang akan menghadapi ujian agar nanti bisa melaksanakan ujian dengan baik dan meraih prestasi yang memuaskan, sehinnga nantinya bisa melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi pada lembaga yang terbaik juga. 
Usai sambutan bupati dilanjutkan dengan pemberian hadiah kepada para juara AKSIOMA tingkat provinsi Jawa Timur yang dilaksanakan di Kediri.
Acara Istighotsah dipimpin oleh Ustad Khusyairi guru MTsN Kab.Lumajang diikuti dengan khusuk oleh seluruh jamaah dimulai pukul 08.00 hingga pukul 10.00 WIB dengan di akhiri pembacaan doa.(mnm|kemenag jatim).

Post a Comment for "Menghadapi Ujian Nasional dan UAMBN, KKM Lumajang Lakukan Istighosah Kubro "