Gladi Bersih UAMBNBK di MTsN 1 Sidoarjo Berjalan Lancar

kemenag jatim
BRNews.id - Sebanyak 327 siswa MTsN 1 Sidoarjo, kelas IX  mengikuti gladi bersih Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional Berbasis Komputer (UAMBNBK),  Senin (18/2/2019).



Kegiatan gladi bersih UAMBNBK ini dilaksanakan selama tiga hari, mulai Senin s.d. Rabu, 18-20 Februari 2019, yang teridiri dari tiga sesi. Sesi I dimulai dari pukul 07.30 – 09.00 WIB. Sesi II dimulai pukul 10.00 – 11.30 WIB., dan sesi III dimulai pukul 12.30 – 14.00 WIB.
Pada pelaksanaan gladi bersih hari pertama berjalan sangat lancar, mata pelajaran UAMBNBK yang diikuti antara lain Qur’an Hadits, Fiqih, dan SKI. Pelaksanaan gladi bersih ini adalah untuk melengkapi pelaksanaan simulasi I dan simulasi II. Hal ini dilakukan agar siswa-siswi sebagai peserta ujian serta proktor paham betul bagaimana alur-alur pada sistem pelaksanaan ujian nasional nanti.
Achmad Saifullah selaku kepala MTsN 1 Sidoarjo menjelaskan, padatnya jadwal yang berkaitan dengan try out, simulasi UAMBNBK, dan simulasi UNBK tahun 2019 ini,  diharapkan siswa-siswi MTsN 1 Sidoarjo semakin siap untuk mengikuti UAMBNBK Utama dan UNBK mendatang. 
"Pelaksanaan UAMBN tahun 2019 ini dan seterusnya akan menggunakan sistem komputer. Semoga siswa kami siap dan tetap terjaga kesehatannya serta sukses mencapai keberhasilan,” tegasnya. (/azka/kemenag jatim).

Subscribe to receive free email updates: