Hingga Februari 2019, Kemenag Sulut Targetkan Seluruh Kabupaten/Kota Ada PTSP

humas kemenag
BRNews.id - Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kemenag Provinsi Sulawesi Utara (Sulut), Abdul Rasyid menargetkan Februari 2019 seluruh Kantor Kemenag (Kankemenag) sudah memiliki Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP).


"Insya Allah paling lambat pada Februari 2019 seluruh Kantor Kementerian Agama di Provinsi Sulawesi Utara sudah memiliki PTSP. Saat ini sudah ada PTSP di tiga Kankemenag, yaitu: PTSP Kankemenag Minahasa Tenggara, Minahasa Selatan, dan PTSP Kankemenag Kepulauan Talaud," kata Abdul Rasyid dalam laporannya saat peresmian PTSP Kanwil Kemenag Sulut oleh Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, Jumat (21/12).

Menurut Rasyid, ada 32  jenis layanan yang dibuka pada PTSP Kanwil Kemenag Sulut, mulai dari layanan perizinan, keagamaan, rekomendasi, dan konsultasi informasi.

Layanan perizinan antara lain terkait penelitian pada madrasah, pendirian dan operasional RA/Madrasah, pendirian sekolah, pendirian kelompok bimbingan haji dan perpanjangan kelompok bimbingan haji. Untuk layanan keagamaan antara lain pengukuran arah kiblat dan permohonan rohaniawan.

Hadirnya PTSP di tiga Kankemenag di Provinsi Sulawesi Utara tersebut diapresiasi Menag Lukman Hakim Saifuddin.

"Saya sangat mengapresiasi, mudah-mudah semua kabupaten/kota di Sulawesi Utara segera memiliki PTSP karena ini adalah program unggulan Kemenag dalam pelayanan keagamaan dan hal ihwal keagamaan.


Selain PTSP, Menag juga menandatangani prasasti peresmian Balai Nikah dan Manasik Haji Kecamatan Kotabunan, Kabupaten Bolaang Mongondow Timur dan Balai Manasik Haji Kecamatan Tabukan Selatan, Kabupaten Kepulauan Sangihe.

Menag berharap, layanan PTSP Kanwil Kemenag Sulut dapat terus dikembangkan dengan beragam inovasi lainnya. PTSP Kanwil Kemenag Sulut diresmikan Menag yang ditandai dengan penandatanganan prasasti dilanjutkan penguntingan pita di pintu masuk PTSP.

Turut mendampingi Menag saat peresmian, Kakanwil Kemenag Sulut Abdul Rasyid, Rektor IAIN Manado, Rektor IAKN Manado dan perwakilan Pemprov Sulawesi Utara. (kemenag/mnm).

Subscribe to receive free email updates: