MAN 2 Kab. Gorontalo Gelar Simulasi UNBK

BRNews - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Kabupaten Gorontalo, menggelar Simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) bagi siswa kelas XII. Kegiatan simulasi ini dilaksanakan  Senin sampai Rabu, bertempat di Ruang Lab Komputer MAN 2 Kabupaten Gorontalo.

Kepala MAN 2 Kabupaten Gorontalo didampingi Kepala Urusan Tata Usaha, Muzakir A Hanasi, S.Ag,  usai memantau pelaksanaan simulasai ujian mengatakan, kegiatan simulasi UNBK ini diikuti oleh 87 siswa yang dibagi dalam tiga sesi sesuai dengan ketersediaan sarana komputer dan laptop.
"Alhamdulillah Laboratorium Komputer kita memiliki 35 unit, 31 komputer digunakan untuk ujian dan 4 unit laptop untuk persiapan cadangan," kata Yartam di kantornya Kamis (16/11)..
Yartam menambahkan, setiap bilik atau ruang pelaksanaan UNBK  ditempatkan dua orang pengawas dan operator jaringan dibantu dengan teknisi. Tujuannya adalah untuk mengarahkan siswa agar mengetahui bagaimana prosedur mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer dengan baik dan benar.
"Dengan diberikan arahan dan petunjuk pada saat simulasi, Insya Allah para siswa dapat mengetahui pelaksanaan ujian dengan baik dan benar," pungkasnya.
Hal senada diutarakan oleh Kepala Urusan Tata Usaha, Muzakir A Hanasi, S.Ag. Menurutnya persiapan ini sudah dilaksanakan beberapa hari sebelum pelaksanaan simulasi. "Alhamdulillah kami terus berbenah dan melakukan persiapan, mulai dari pendataan peserta UNBK, hingga proses sinkronisasi," tutur Muzakir.
Pria yang murah tersenyum dan Low Profile ini mengatakan, dengan membangun kebersamaan dan kerjasama yang solid antara Proktor, Teknisi dan Panitia akhirnya Simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer  dapat berjalan dengan baik.
"Kerjasama yang sudah terbangun ini harus terus dipertahankan, karena dengan kerja sama tim akan membuat kita menjadi satu kesatuan yang utuh dan kuat sehingga tugas yang beratpun akan diselesaikan dengan sebaik-baiknya," terangnya.
Sementara itu Ramdan Sako dan Alfiyunita Abdul, siswa peserta simulasi mengaku senang mengikuti pelaksanaan Simulasi. "Sebelum mengikuti simulasi kami masih bingung, namun setelah mendapatkan arahan dan petunjuk dari Proktor, Teknisi dan Pengawas Ruangan, Alhmadulillah kami sudah paham," kata mereka kompak.
Wakil Kepala Madrasah Bagian Humas Karjianto, M.Pd. melaporkan tujuan pelaksanaan simulasi ini adalah untuk mempersiapkan kesiapan siswa baik dari segi mental maupun pengetahuan tentang pelaksanaan UNBK tahun pelajaran 2017-2018.  
"Alhamdulillah pelaksanaan Simulasi Ujian Nasional Berbasis Komputer berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala apapun. Semoga para siswa semakin lancar dan mengetahui dengan benar pelaksanaan UNBK, sehingga siswa MAN 2 Kabupaten Gorontalo dapat lulus 100 persen," harapnya. (kemenag|mnm).

Subscribe to receive free email updates: