Calon Siswa Baru Ikuti Seleksi Masuk MAN 2 Bandar Lampung

BRNews - Sesuai dengan jadwal yang telah dikeluarkan oleh Panitia Penyelenggara PPDB MAN 2 Bandar Lampung, bahwa pada Rabu 17 Mei 2017 merupakan hari pelaksanaan kegiatan seleksi terhadap peserta tes yang telah mendaftarkan diri dalam PPDB MAN 2 Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2017/2018.

Adapun bentuk tes atau seleksi yang harus dilalui oleh para peserta tes calon siswa baru berupa tes tertulis dan tes praktek ibadah. "Untuk pelaksanaan tes tertulis ini kami sudah menggunakan tes berbasis komputer, seperti halnya Ujian Nasional Berbasis Komputer atau UNBK, " ujar Bambang Supraptono, M.Si, Ketua Panitia PPDB yang juga sebagai Ketua Program IT MAN 2 Bandar Lampung.
Dengan melakukan tes seperti ini, maka setiap peserta tes calon siswa baru akan mendapatkan naskah soal yang berbeda antara satu peserta dengan peserta yang lain. "Ya, setiap peserta tes akan mendapatkan soal yang beda-beda," terang Bambang.
Dari pantauan dilapangan seperti dilaporkan situs lampung.kemenag.go.id,  MAN 2 Bandar Lampung pada Rabu (17/5) pagi tadi terlihat beberapa peserta tes sedang mengerjakan soal di komputer yang sudah disiapkan oleh panitia. 
Pelaksanaan tes ini dilakukan di laboratorium komputer dan laboratorium bahasa milik MAN 2 Bandar Lampung. (mnm|kemenag lampung).

Subscribe to receive free email updates: