Pendidikan Agama Pada Usia Dini Pondasi Pembentukan Karakter Anak


BRNews - Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bondowoso H. Busthami, SH, M.HI menegaskan pentingnya pendidikan di usia dini, khususnya pendidikan agama sebagai pondasi pembentukan karakter anak.

Penegasan ini dia sampaikan saat meresmikan gedung ruang kelas RA. Busthanul Ulum di Pondok Pesantren Bustanul Ulum, Desa Grujugan Lor, Kecamatan Jambesari Darus Sholah Kabupaten Bondowoso , Kamis (11/01).
Busthami menambahkan, dengan kecanggihan era tekhnologi di jaman ini,  sebagai orang tua harus banyak mawas diri. Kecanggihan tekhnologi dapat menambah wawasan anak, tapi juga sebaliknya menelantarkan anak jauh ke dunia maya atau alam fantasi.
“Adanya RA di Grujugan Lor ini dapat mengarahkan anak bagaimana sebaiknya dan seharusnya bermain. Disela-sela permainan itu, perlu dikenalkan pelajaran agama, seperti shalat, mengaji, wudhu. Terutama pelajaran yang ringan,” jelas alumni Ponpes Nurul Jadid ini.
Ditambahkannya, gedung ruang kelas ini tidak cukup hanya diresmikan, selanjutnya tugas para guru adalah mengfungsikan dan memanfaatkan sebaik-baiknya ruang kelas ini bagi dunia pendidikan. Bustanul Ulum artinya taman ilmu. Bila sekolah ini diberi nama Bustanul Ulum, maka jadikan ruang kelas ini dapat mencetak para ilmuwan dari anak-anak RA.
“Bustanul Ulum adalah nama yang baik. Taman keilmuan bagi dunia anak sangat berarti. Anak usia dini memang harus diajarkan mengenal permainan. Mereka tidak harus dipaksa belajar. Cukup dengan kesenangan mereka, diasah untuk fokus,” paparnya di laman jatim.kemenag.go.id. (mnm).

Subscribe to receive free email updates: