Banyak Siswa Memilih Bekerja Daripada Melanjutkan Pendidikan

BRNews - Ia Kurniati, S.Pd stering commite Career Day sekaligus guru Bimbingan Konseling MAN 1 Kota Bandung (Mansaba) mengatakan kegiatan Career Day sangat penting dilakukan sebagai wahana untuk meningkatkan minat siswa melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.
Sampai saat ini, ungkap Kurniati tingkat minat siswa MAN 1 Kota Bandung yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi baru mencapai 80%. Dari 80% hanya 60% yang melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi.
Masih banyak yang menyadari akan pentingnya pendidikan tinggi, karena kebanyakan para siswa setelah menyelesaikan pendidikan sekolah menengah atasnya lebih memilih untuk bekerja dibandingkan dengan melanjutkan kuliah di perguruan tinggi.
Kurniati menyebutkan beberapa alasan seperti alasan ekonomi, alasan tingkat kecerdasan, alasan dukungan dan  alasan-alasan lainnya yang membuat mereka enggan untuk melanjutkan pendidikan ke perguruan tinggi.
Melalui kegiatan Career Day ini, Ia Kurniati berharap akan meningkatkan jumlah siswa yang melanjutkan pendidikan ke jenjang perguruan tinggi baik di PTN dan PTS.
Ia Kurniati juga mengungkapkan sengaja pada acara Career Day ini menampilkan alumn-alumni muda yang telah sukses baik di pekerjaan dan studinya sebagai pembicara dan narasumber agar para siswa MA Negeri 1 Kota Bandung semakin termotivasi untuk dapat sukses sejak usia muda.
“Perjuangan alumni-alumni muda yang sukses tentunya akan semakin memberikan inspirasi dan motivasi kepada para siswa untuk rajin belajar, terus berkreativitas dan berinovasi,” ucap Ia Kurniati. (kemenag|mnm).

Subscribe to receive free email updates: