Kasi PD Pontren Monitoring Ujian Semester Ganjil MDTA Nurul Huda Pekanbaru

BRNews - Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren Kementerian Agama Kota Pekanbnaru, Drs. H, Nasaruddin, M.Pd beserta rombongan melakukan monitoring Ujian Semester Ganjil (USG) di MDTA Nurul Huda yang beralamat di Jl. Ronggo Warsito Ujung Kecamatan Sail Kota Pekanbaru. Selasa (28/11).

Turut hadir pada monitoring ini Ketua MK2 Kecamatan Sail, Haromain, HS, Ketua MK2 Bukit Raya, Hidayati, S.HI, Bendahara FKDT Kota, Dra. Megawinar, Staf FKDT Kota, Maidarnita, S.Pd dan sfaf PD Pontren, Febrianto Riauwan. Kedatangan tim monitoring ini disambut baik oleh kepala dan guru MDTA Nurul H uda, H. Muhammad Nasri.
Dalam arahannya kasi PD Pontren menyampaikan rasa gembiranya karena pada saat ini organisasi mengurusi MDTA (Madrasah Diniyah Taklimatul Awaliyah) dapat disatukan. "Kalau sebelumnya selama 4 tahun ujian MDTA biasanya dilaksanakan 2 porsi,  kini sudah kita satukan," ujar Nasaruddin. 
Terkait dengan insentif, pihaknya mengaku telah berusaha maksimal, namun belum berhasil. "Untuk itu janganlah kita berputus asa, patah semangat untuk mengajar. Kita harus tetap semangat. Dengan monitoring ini semangat kita tingkatkan," harapnya.

Sementara itu Ka. MDTA Nurul Huda menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kasi PD Pontren beserta rombongan yang telah berkenan hadir ke MDTA ini dan berharap mudah-mudahan MDTA ke depan menjadi lebih baik. Untuk peserta USG di MDTA Nurul Huda ada 111 orang siswa.  (kemenag riau|mnm).

Subscribe to receive free email updates: