Lebih Dari Satu Kloter Calhaj Kota Serang Berusia Diatas 51 Tahun



BRNews - Calon haji (Calhaj) Kota Serang yang akan diberangkatkan tahun 2017 ini berjumlah 983 orang. Dari jumlah itu sebanyak 562 orang berusia diatas 51 tahu.
Demikian disampaikan Kepala Kantor Kemenag Kota Serang Machdum Bachtiar saat mengisi sambutan pada kegiatan Bimsik (Bimbingan Manasik) Haji Kota Serang  di Masjid Al-Bantani di KP3B Curug Kota Serang. Senin (17/7/2017)
Kemudian Kepala Kemenag Kota Serang pun merinci calon haji tersebut, yaitu calon jamaah haji Kota Serang berdasarkan usia dapat dikelompokan sebagai berikut:
1. Usia kurang dari 20 tahun sebanyak  5 orang.
2. Usia 20-30 sebanyak 14 orang.
3. Usia 31-40 sebanyak 82.
4. Usia 41-50 sebanyak 320 orang.
5. Usia 51-60 sebanyak 365 orang.
6. Usia 61-70 sebanyak 145 orang.
7. Usia lebih dari tujuh puluh tahun sebanyak  52 orang.
Adapun berdasarkan jenis kelamin, calon haji wanita lebih banyak dari pria dengan perbandingan pria berjumlah 443, sedangkan wanita berjumlah 540.
"Semuanya insya Allah sehat secara jasamani, dan berharap baik keberangkatan, pelaksanaan dan kepulangannya lancar," ungkap Machdum Bachtiar. (kemenag|mnm).

Subscribe to receive free email updates: