MUI Surabaya: Ini Empat Hal yang Bisa Bikin Negara Adil Makmur

WALIKOTA SURABAYA BUKA RAKERDA MUI

Bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama Kota Surabaya,  Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kota Surabaya menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) yang di buka  oleh Walikota Surabaya, Tri Rismaharini pada Selasa lalu (11/2/2020).

Kegiatan yang diikuti oleh Pengurus MUI mulai dari Kota hingga Kecamatan serta Kepala KUA di kota Surabaya berlangsung sehari.
Mengawali kegiatan, Ketua umum MUI Kota Surabaya, KH. Muchit Murtadlo dalam sambutannya menyampaikan  tentang negara adil makmur yang ditentukan oleh 4 komponen yang saling terkait.

“Negara adil makmur dapat terwujud apabila empat  komponen ini rukun saling mendukung," kata Muchit Murtadlo. 

Keempat komponen itu, terangnya, adalah, pertama, Ulama.  Ulama membina akhlak spiritual umat. Kedua, penguasanya adil, taat undang – undang, hukum, aman semua. 

Ketiga, orang kaya mau memikirkan orang miskin, minimal ndak ngemplang zakat maksimal ndak ngemplang pajak. Taat hukum, tidak nyogok atau membeli kebijakan. Takut dengan Allah. 

Keempat, doanya orang miskin. Apalagi orang yang teraniaya. Nasibnya difikirkan agar doanya penuh kebaikan. (kemenag/alfa).


Subscribe to receive free email updates: