Kemenag Banten Luncurkan Program Manasik Haji Sepanjang Tahun



Foto Humas Kemenag
Setelah sebelumnya Provinsi Sulawesi Tengah dan DI Yogyakarta menyatakan kesiapannya, di penghujung tahun 2019 giliran Provinsi Banten meluncurkan program tersebut. Tak hanya manasik haji sepanjang tahun, Kanwil Kemenag Provinsi Banten juga meluncurkan Sekolah Haji Indonesia.
Peluncuran dilakukan oleh Kakanwil Kemenag Banten yang diwakili Kepala Bidang Penyelenggara Haji Umrah (PHU) Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Banten H. Machdum Bachtiar, di Pandeglang, Banten.
“Jemaah haji sangat butuh ilmu perhajian. Dengan dua pelaksanaan itu, yakni Manasik Haji Sepanjang Tahun dan Sekolah Haji Indonesia saya optimistis tingkat kemampuan manasik dan ibadah jemaah haji Provinsi Banten akan meningkat kualitasnya,” ujar Machdum, Selasa (31/12).
Ia menjelaskan, dengan adanya manasik haji sepanjang tahun tersebut, calon jemaah bisa lebih mempersiapkan diri sebelum berangkat ibadah. Machdum menambahkan pengetahuan dan pemahaman tentang ibadah haji perlu dipahami oleh tiap jemaah karena tujuan menunaikan ibadah haji tersebut beribadah bukan untuk wisata religi.
Hal ini yang menurutnya akan diberikan kepada jemaah dalam program manasik sepanjang tahun. “Kami berharap jemaah lebih memahami esensi haji tersebut yakni beribadah bukan untuk melakukan wisata religi dan swafoto,” tutur Machdum.
“Manasik haji sepanjang tahun merupakan sarana untuk memberikan pendampingan manasik kepada calon jemaah dan membekali dengan pengetahuan haji secara optimal,” ujarnya.
Sementara, terkait sekolah haji menurut Machdum ini merupakan salah satu bagian dari program Ditjen PHU Kementerian Agama. “Sekolah haji tersebut merupakan program Kemenag Pusat. Kami ingin jemaah dapat belajar manasik haji,” jelas Machdum.
“Kami informasikan manasik haji kepada masyarakat, Penyelenggara Ibadah Haji (PIH), lewat sekolah-sekolah, madrasah agar mereka sama-sama memberikan pengetahuan tentang manasik haji,” imbuhnya.
Bersamaan dengan peluncuran Sekolah Haji Indonesia dan Manasik Haji Sepanjang Tahun ini, juga dilakukan Pelantikan Ketua dan Pengurus Wilayah Forum Komunikasi Alumni Petugas Haji Indonesia (FKAPHI) Provinsi Banten Masa Khidmat 2019-2024. Terpilih sebagai Ketua PW FKAPHI Provinsi Banten Deni Rusli.
Turut hadir Ketua Umum Pengurus Besar FKAPHI HM Affan Rangkuti beserta jajarannya, Kepala Bagian Agama Pemerintah Daerah Banten, seluruh Kepala Seksi PHU Banten, Dinas Kesehatan, IPHI, KBIHU, DMI, tokoh, ulama, jemaah haji, dan pegiat haji lintas kementerian dan lembaga.
“Semua kita harus kerja keras, kerja cerdas dan kerja ikhlas agar penyelenggaraan ibadah haji sukses. Sukses haji adalah sukses kita semua,” tandas Machdum di akhir kegiatan. (kemenag/azka).

Subscribe to receive free email updates: