Baznas Bengkalis Gelar Pelatihan Wirausaha Bagi Mustahik


Foto Kemenag Bengkalis

Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Bengkalis Riau menggelar Pelatihan Berwirausaha dengan Mustahik (penerima zakat), di Aula Kantor Camat Bengkalis, Selasa 3 Desember 2019.

Pelatihan dibuka oleh Bupati Bengkalis diwakili Kepala Dinas Koperasi dan Usaha mikro kecil menengah (UMKM) Herman, disaksikan Sekcam Bengkalis Rafli Kurniawan, Ketua UPZ Kantor Camat Bengkalis dan Ketua DPH LAMR Bengkalis yang diikuti oleh 43 peserta penerima manfaat.

Kegiatan ini menghadirkan pemateri berasal dari Universitas Islam Riau (UIR) Susie Suryani dan Dina Hidayat berserta rombongan, serta pemateri lainnya yang merupakan Penggiat Usaha dari Pekanbaru H. Solfami Hendri.

Pada pelatihan ini turut dilakukan penyerahan bantuan berupa mesin tempe kepada Ansori dan penyerahan bantuan kepada siswa-siswi dhuafa.

H Ali Ambar selaku Ketua Baznas Bengkalis mengatakan pelatihan ini bertujuan untuk membekali para mustahik dengan ilmu dan wawasan dari pengalaman orang yang telah sukses terlebih dahulu. Seperti  halnya pak Solfahmi yang merintis usahanya dari Nol hingga berhasil mandiri dan dapat membuat lapangan kerja sendiri. (kemenag/azka).

Subscribe to receive free email updates: