Cerita Duta MTsN 1 Pasuruan Raih Emas dan Perak di Porseni Prov. Jatim


Foto Kemenag Jatim

Pekan Olahraga dan Seni (PORSENI) tingkat MTs Se Provinsi Jawa Timur yang digelar di Madiun dan Ponorogo pada tanggal 22 - 25 Oktober 2019 yang lalu membuahkan kisah dan kenangan cerita bagi duta MTsN 1 Pasuruan.
Pasalnya, kontingen Kabupaten Pasuruan, yakni duta dari siswa MTsN 1 Pasuruan dalam event bergengsi tersebut berhasil menyumbangkan emas, perak dan juara harapan. Begitu cerita Mutiah waka humas sebelum dimulainya penyerahan penghargaan bagi siswa berprestasi MTsN 1 Pasuruan pagi tadi dihalaman Madrasah, Kamis (14/11/2019).
Mutiah,  menceritakan bahwa pada event tingkat Jawa Timur yang dilangsungkan beberapa waktu lalu, Alhamdulillah kontingen Porseni dari MTsN 1 Pasuruan yang  berlaga telah berhasil menyumbangkan emas, perak dan satu juara harapan untuk tingkat provinsi.
Menurut Kepala Madrasah (Kamad), Bustanul Arifin, dari beberapa perwakilan yang dikirimkan sebagai kontingen Kabupaten Pasuruan, siswa MTsN 1 Pasuruan  berhasil mempersembahkan piala emas dalam cabang Tolak Peluru putra atas nama Muhammad Erlangga, 1 perak cabang MHQ putra atas nama Muhammad Ulin Naja, dan satu juara harapan cabang Catur putra atas nama Janur Jalu Dwi Basuki.
“Syukur, Alhamdulillah dan terima kasih layak kami sampaikan atas usaha, upaya, perjuangan dan doa bersama sehingga siswa kami menjadi seperti saat ini. Kedepan, semoga sumbangsih dan totalitas kami bisa lebih menjadikan nama Kabupaten Pasuruan kedepan semakin harum, maju dan tentunya membawa prestasi yang lebih baik lagi,” kata Kamad sebelum menyerahkan penghargaan dihadapan seluruh siswa madrasah yang beralamatkan di jalan Bader Kecamatan Bangil dikutip situs Kemenag Jatim.
"Inti dari acara ini, selain memberikan penghargaan kepada siswa berprestasi terbersit harapan besar semoga dengan respon dan support dari madrasah untuk nantinya akan lebih menambah semangat juang dan loyalitas meraih kesuksesan dan prestasi bagi madrasah tercinta," imbuh waka kesiswaan, Haryono. (kmg/ulul).

Subscribe to receive free email updates: