Kafilah MTQ Kabupaten Solok Masuk Final di Enam Cabang MTQ Sumbar

foto kemenag solok
BRNews.id - Enam Qori dan Qoriah asal Kabupaten Solok dari Lima cabang pada MTQN 38 tingkat Sumbar berhasil masuk babak final, Selasa (18/6) malam. Adapun cabang yang masuk final adalah Tartil Umum Putri atas nama Fuji Araswati yang akan tampil di masjid Nurul Yaqin Kampung Jawa. Kitab Standar Putri atas nama Jamiatul Ilmi akan tampil di masjid Baitul Mukminin Laing.




Selanjutnya Tilawah peserta putri atas nama Jannatul Ma'wa juga akan tampil di masjid Nurul Yaqin Kampung Jawa. Berikutnya cabang Murratal Remaja Putri atas nama Yora Defri Aidul Adha akan tampil di masjid Syukur Simpang Rumbio.

Kabupaten Solok juga menempatkan salah satu kafilahnya di cabang yang ramai pengunjung yakni Bintang Qasidah Dewasa Putra atas nama Alma Fetra. Ia akan kembali tampil di gedung Kubung Tigo Baleh.

Hifzil Qur'an 20 Juz, satu-satunya cabang yang menyandang nama Kabupaten Solok. Cabang ini diwakili oleh Rusydi Haris Dwi Putra untuk Qori dan Alfi Rahmi untuk Qoriah.

Dengan hasil ini Kabupaten Solok menempatkan enam kafilahnya di finalis MTQn 38 Sumbar serta satu finalis di cabang Eksebisi yakni Qira'at Qur'an Murratal Remaja.

Kakankemenag Kab. Solok selaku sekertaris LPTQ memohon doa restu dari masyarakat Kabupaten Solok agar para kafilah yang tampil di finalis nanti menjadi yg terbaik di tingkat Sumbar. (kemenag/mnm).

Subscribe to receive free email updates: