Staf Khusus GubSumsel KH. Amiruddin Nahrawi Fasilitasi Pertemuan Antara PT. Pegadaian dengan Disdik Sumsel

BRNews.id -Pertemuan antara pimpinan Pegadaian Sumbagsel Bapak Eka Febriyansyah dengan Kepala dinas Pendidikan sumsel Bapak H. Widodo,MM dilakukan dikediaman/rumah KH. Amiruddin Nahrawi, Sabtu 18/05/19.



Dalam pertemuan itu Bapak Eka menyampaikan program-program yang kini dimiliki oleh PT. Pegadaian, bahwasannya saat ini Pegadaian sudah berevolusi tidak seperti dulu lagi. Contoh revolusinya ialah dengan adanya program baru diantaranya tabungan emas, arom haji dan masih banyak yang lain lagi. Arom haji yang kami miliki ini sistemnya kami akan menalangi dana awal keberangkatan haji agar masyarakat sudah dapat kursi keberangkatan, setelahnya baru masyarakat dapat mencicil angsurannya mulai dari satu tahun, 3 tahun sampai 5 tahun.



Pertemuan Kadisdik Sumsel dengan Pegadaian yang difasilitasi Staf Khusus GubSumsel KH Amiruddin Nahrawi (foto foto Amiruddin Nahrawi).



Eka menambahkan, dengan adanya pertemuan dengan dinas pendidikan ini kami berhara kita bisa membangun MOU untuk mensosialisasikan program pegadaian dilingkungan dinas pendidikan mulai dari tingkatan provinsi sampai ke kepala sekolah.

Dikesempatan yang sama Widodo menyambut baik atas inisiatif dari PT. Pegadaian yang ingin membangun Mou dengan dinas pendidikan. Dari pemaparan yang sudah dijelaskan saya rasa program itu sangat menarik dan mungkin dapat diterima dilingkungan dinas pendidikan.

Widodo menambahkan dinas pendidikan sumsel tersendiri membawahi lebih kurang 400an SMA/SMK Negeri se-Sumsel dan memiliki siswa sekitar 360.000an. Artinya dengan akumulasi itu ada kurang lebih 600.000an wali siswa yang bisa diarahkan untuk mengikuti program pegadaian ini dengan arahan para guru dan kepala sekolah setempat. "Dan mengenai program pegadaian itu saya rasa program yang baik dan positif sekaligus dapat membantu masyarakat dalam menunaikan keberangjatan haji atau dalam melakukan simpanan emas," katanya.

Disisi lain KH. Amiruddin Nahrawi mengatakan saya selaku staf khusus gubernur dan juga sekaligus sebagai mitra dakwah pegadaian tentu sudah menjadi tugas saya untuk memfasilitasi pertemuan antara pt. Pegadaian dan dinas pendidikan seperti hari ini. Bahkan pertemuan semacam ini bukan kali yang pertama, bahwasannya sebelumnya saya juga memfasilitasi pegadaian untuk bertemu dengan dinas kelautan sumsel, setelah itu juga bertemu dengan Bapenda sumsel. "Artinya disini saya benar-benar berupaya semaksimal mungkin untuk mengenalkan program pegadaian kemasyarakat luas," tegasnya.

KH. Amiruddin menambahkan dari beberapa kali pertemuan dengan dinas sudah terkumpul kurang lebih 600.527 orang calon nasabah yang bisa digaet oleh Pegadaian. dengan rincian sebagai berikut dari dinas kelautan ada 107 orang, Bapenda 420 dan dinas pendidikan 600.000an orang. KH. Amiruddin menegaskan, "Jumlah itu masih akan bertambah karena saya juga sebagai dewan penasehat warga jawa timuran disumsel dan ketua ikatan masyarakat madura sumsel yang tentunya juga akan saya rekomendasikan untuk menjadi nasabah di PT. Pegadaian". (Adv).

Subscribe to receive free email updates: