Siswa MTs YMPI Rappang Jadi Peserta Terbaik Diajang Halaqah Arabian Se Ajatappareng

BRNews.id - Mahasiswa IAIN Parepare yang tergabung dalam Lintas Imajinasi Bahasa Mahasiswa (LIBAM) mengadakan kegiatan bertajuk Halaqah Arabiyan (Perkampungan Bahasa Arab) se Ajatappareng yang berlangsung selama 5 hari mulai tanggal 11 Februari hingga 15 Februari 2019.



Menurut Kepala Madrasah Tsanawiyah YMPI Rappang Andi Muh. Saleh,S.Pd.,M.Pd saat meyerahkan sertifikat penghargaan kepada siswanya yang meraih gelar sebagai peserta terbaik, bahwa jumlah peserta yang mengikuti ajang tersebut sebanyak 230 peserta, dua orang siswanya meraih juara peserta terbaik dan juara peserta terfavorit.


Andi Saleh mengatakan bahwa kedua siswanya yang mendapat predikat terbaik tersebut karena penilaian panitia keaktifan dalam forum termasuk kecerdasan menjawab pertanyaan dan tantangan-tantangan dari instruktur serta kecakapan mempraktekkan bahasanya selama kegiatan.


Setelah penyerahan sertifikat, salah satu siswa yang meraih juara tersebut ditantang untuk menyampaikan pengalamannya dalam menggunakan bahasa Arab didepan peserta apel pagi  yang terdiri dari seluruh siswa dan seluruh Dewan Guru MTs YMPI Rappang membuat terpukau dan bangga melihat hasil dari semua delegasi. (kemenag sulsel/azka/arf).

Subscribe to receive free email updates: