Gubernur Sumsel Peringatkan SKPD yang Tak Ikut Safari Jum’at

Staf khusus bidang kerjasama agama kh. amiruddin nahrawi menyampaikan tausiyah (detik sumsel).
BRNews.id - Gubernur Sumsel Herman Deru memberikan atensi serius kepada satuan kerja perangkat daerah (SKPD) di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumsel yang tidak ikut agenda safari Jum’at (18/1/2019). 



Pasalnya kegiatan ini sangat baik dalam rangka mengetahui secara langsung kekgiatan sosial keagamaan masyarakat selain untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan. 

“Nanti akan kita absen melalui forum komunikasi ulama dan umara, juga melalui staf khusus gubernur Sumsel bidang agama,” kata Deru saat safari Jum’at di Masjid Baiturrahman OPI Jakabaring, Jum’at (18/1).
Menanggapi intruksi gubernur tersebut, Staf Khusus Gubernur Bidang Antar Agama, KH Amiruddin Nahrawi menyambut positif. Menurut tokoh masyarakat madura di Sumsel yang akrab disapa Cak Amir ini, sebagai ulil amri memang sepantasnya kepala dinas memberikan contoh dan tauladan bagi masyarakat.

“Soal absensi nanti kita carikan dulu formula nya, tapi subsantsi dari arahan gubernur adalah agar pemerintah dapat memainkan perannya sebagai ulil amri,” kata Cak Amir.



Bendahara Lembaga Dakwah PBNU ini menuturkan sejumlah program sudah digelar demi mewujudkan Sumsel yang damai dan mempertahankan zero konflik. Diantaranya, kultum rutin yang diadakan setiap Rabu dan Kamis oleh Forum Komunikasi Ulama dan Umara (FKUU) Sumsel yang ditempatkan di masing-masing Dinas Pemerintahan Provinsi Sumsel

“Kita terus mendoakan agar gubernur dan wakil gubernur sehat dan sukses dalam memimpin provinsi Sumsel ini,” tukasnya. (dtk/alfa). 

Subscribe to receive free email updates: