Kemenag Tasikmalaya Persiapkan Kegiatan Sambut Hari Santri

BRNews.id - Kantor Kementerian Agama Kota Tasikmalaya seperti biasa gelar kegiatan Apel pagi Senin (8/10) di Lapangan Belakang Kantor. Apel diikuti seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Kankemenag Kota Tasikmalaya. Bertindak selaku pimpinan Apel, Kepala Seksi Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam (PAIS), Wahyu, S.Ag.


Dalam arahannya Wahyu menuturkan berbagai kegiatan yang akan dilaksanakan, yang terdekat adalah pelaksanaan Hari Santri Nasional. Sebagaimana biasa Kota Tasikmalaya selalu memeriahkan Hari santri Nasional dengan berbagai perlombaan dan event besar lainnya. 

Dia menjelaskan berbagai rangkaian acara akan dilaksanakan sebelum tanggal 22 Oktober. Sebagai kegiatan puncak akan dilaksanakan kirab santri pada tangal 22 Oktober 2018.

“Hari santri ini ruhnya adalah untuk mengenang mengenang peristiwa bersejarah yang kita kenal dengan resolusi jihad,” ujarnya.

Kasi PAIS menambahkan persiapan menyambut acara tersebut sudah matang dan sudah siap di laksanakan. Mulai minggu ini persiapan untuk menyambut hari santri sudah dimulai dan kegiatan hari santri akan diikuti oleh seluruh pesantren yang ada di Kota Tasikmalaya. 

Ia berharap semoga berbagai kegiatan hari santri memberikan nilai lebih sesuai dengan sendi kehidupan Kota Tasikmalaya yang memiliki Perda Tata Nilai.

“Semoga Karakteristik santri selalu bersemi pada setiap kalangan,” pungkasnya. (kemenag jabar).

Subscribe to receive free email updates: