IAIN Jember Gelar Kompetisi Peradilan Semu Tingkat Nasional

BRNews-IAIN (Institut Agama Islam Negeri) Jember menggelar Kompetisi Peradilan Semu Tingkat Nasional (Sharia Faculty National Moot Court Competition) Tahun 2018. Sebanyak 11 Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN)  berpartisipasi dalam ajang kompetisi ini.


Ajang ini, menurut Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga IAIN Jember Nur Solikin, untuk mengasah keilmuan dan keahlian hukum para mahasiswa Fakultas Syariah PTKIN.
 
Ia menambahkan, kompetisi ini sangat relevan untuk diselenggarakan sebagai bagian dari pengembangan profesi hukum mahasiswa Fakultas Syariah PTKIN.

“Kompetisi peradilan semu ini diharapkan dapat melahirkan para calon penegak hukum yang betul-betul memiliki profesionalisme. Kita sangat berharap, alumni Fakultas Syariah PTKIN menjadi bagian dalam penegakan hukum di Indonesia yang berintegritas untuk memastikan hukum tegak tanpa pandang bulu”, ungkap Nur Solikin saat membuka kegiatan, Rabu (12/9) di Gedung Kuliah Terpadu (GKT) IAIN Jember.

Dikatakan Nur Solikin, saat ini alumni mahasiswa Fakultas Syariah PTKIN menyandang gelar sarjana hukum. Menurutnya, penting ditanamakan pada calon sarjana Fakultas Syariah PTKIN tentang kompetensi dan kemahiran hukum yang bermartabat dan profesional.

“Kita harus mampu bersaing dengan perguruan tinggi umum lainnya. Saat ini alumni Fakultas Syariah menyandang gelar Sarjana Hukum (SH) yang berarti memiliki kedudukan yang sama dengan Fakultas hukum di perguruan tinggi negeri,” tutur Wakil Rektor.

Nur Solikin berharap, kompetisi peradilan semu bagi mahasiswa Fakultas Syariah PTKIN dapat diselenggarakan setiap tahun untuk mengasah kemampuan para mahasiswa Fakultas Syariah.

Di tempat yang sama, Dekan Fakultas Syariah IAIN Jember Sutrisno berharap  kompetisi ini dapat melahirkan praktisi hukum yang profesional. “Dari kompetisi ini, kami berharap dapat menjadi pemicu minat mahasiswa Fakultas Syariah untuk menyiapkan diri menjadi praktisi hukum (hakim, panitera, jaksa, advokat) dan profesi hukum lainnya,” kata Sutrisno.

IAIN Jember memulai untuk berinisiatif menyelenggarakan kompetesi peradilan semu Fakultas Syariah PTKIN se-Indonesia. “Semoga kompetesi ini dapat berjalan setiap tahun dalam rangka mengasah kompetensi mahasiswa Fakultas Syariah PTKIN dalam pengembangan ilmu syariah dan hukum pada semua lingkungan peradilan dan profesi hukum lainnya,” harap Dekan Fakultas Syariah IAIN Jember.

Ketua Panitia Kompetisi Peradilan Semu Martoyo mengungkapkan bahwa kompetisi peradilan semu tingkat nasional ini  akan memperebutkan piala rektor IAIN Jember serta total hadiah puluhan juta rupiah.


PTKIN yang mengikuti kompetisi ini antara lain UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, UIN Raden Fatah Palembang, UIN Sunan Ampel Surabaya, IAIN Tulungagung, IAIN Ponorogo, IAIN Metro, IAIN Surakarta, IAIN Pekalongan, IAIN Kudus, IAIN Kerinci dan IAIN Purwokerto.

Kompetisi yang mengangkat tema "Menempa Moralitas dan Kemahiran Hukum Bagi Mahasiswa Fakultas Syariah PTKIN Menuju Profesi Hukum Yang Bermartabat dan Profesional" ini akan berlangsung selama empat hari, dari tanggal 12 hingga 15 September 2018. (kemenag/mnm).

Subscribe to receive free email updates: