Bahas Program Madrasah, MTsN 1 Pohuwato Gandeng Komite dan Orang Tua Siswa

MTsN 1 Pohuwato mengadakan pertemuan bersama  Ketua Komite serta Orang tua siswa bertempat di Aula MTs Negeri 1 Pohuwato Rabu (8/8/18).
BRNews - Dalam rangka mensukseskan segala programnya Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Pohuwato mengadakan pertemuan bersama seluruh jajarannya termasuk Ketua Komite serta Orang tua siswa bertempat di Aula MTs Negeri 1 Pohuwato Rabu (8/8/18).


Kepala MTsN 1 Pohuwato Dra. Nilda Ladiku menyampaikan dalam mensukseskan segala program Madrasah perlu adanya kerja sama yang baik antara Guru, komite serta seluruh orang tua siswa. Olehnya Keterlibatan semua pihak terutama komite dan orang tua siswa sangat di harapkan demi tercapainya segala program madrasah kedepan nanti. 

Nilda tidak menampik bahwa diantara siswa masih ada beberapa orang yang belum bisa membaca Al-Qur’an, hal ini perlu adanya kereja sama kita bersama dalam menddik anak kita demi masa depan yang mereka.

Dihadapan para orang tua siswa, Nilda menyampaikan pula bahwa saat ini masyarakat semakin menyadari pentingnya memberikan pendidikan yang terbaik kepada anak sejak dini. Untuk itu orang tua sebagai wali murid memegang peran yang penting dalam mendidik dan mendampingi dalam keseharian anak. 

“Olehnya diharapkan dengan pertemuan ini dapat menambah kekompakan antar guru, komite serta orang tua. Apa bila hal ini terjalin maka semua program yang berada di madrasah akan terlaksana dengan baik pula,” tuturnya.


Sementara itu, Kotua Komite MTsN 1 Pohuwato Iradat mengatakan bahwa Program madrasah akan berjalan baik butuh banyak dukungan terutama guru dan orang tua siswa. 

“Semoga kita di berikan kemudahan dalam menjalankan tugas untuk menjadikan anak menjadi anak yang berguna bagi agama, bangsa dan Negara” harapnya. Banyak hal yang di hasilkan pada pertemuan tersebut termasuk menyangkut seragam anak didik. (kemenag gorontalo). 

Subscribe to receive free email updates: