Ahad Ini Calhaj Kloter 02 Kutai Kartanegara Menuju Arafah



BRNews - Insya Allah jamaah calon haji Kutai Kartanegara kloter 02 Balikpapan akan berangkat ke Arafah hari Ahad19 Agustus 2018 / 8 Zulhijjah 1439 H pukul 10.45 WAS. Mendapat giliran berangkat urutan ketiga setelah kloter JKS 64 dan Sub 42.


Fairuz Khalil Selaku Ketua Kloter saat dihubingi mengatakan jamaah haji Kloter 02 Balikpapan tergabung di Maktab 32 bersama kloter JKS 64, SUB 42, JKS 65, JKS 38, SOC 44 dan BTH 11.

Kloter ini mendapatkan tiga (3) tenda diarafah satu (1) dimina. Di mina nanti berdasarkan hasil musyawarah dengan seluruh jamaah, sebanyak 230 jamaah akan mengambil nafar Awal dan 224 akan mengambil nafar tsani. Letak kemah kloter 02 di mina sekitar 3 KM dari lokasi Jamarat.

Dia juga mengatakan setelah tiba di Makkah tanggal 06 Agustus yang lalu selama di Mekkah ada 2 orang yang sempat di rawat di KKHI yaitu Hamran Lacuk Dullah asal Kota Bangun dan Dahlia Syamsuddin Pawakkari asal muara jawa namun keduanya sudah sehat. Sedangkan Syakir Palogai Abdullah asal muara badak yang sejak di rawat di RS Madinah dan setelah dipindahkan ke mekkah masih dirawat di KKHI, rencananya akan di safari wukufkan.

Selama berada di Mekkah, pihaknya sudah melakukan pembinaan sebanyak tiga kali dengan jamaah. Untuk pelaksanaan umrah sunat belum kami fasilitasi untuk menjaga kondisi fisik jamaah, mengingat cuaca yang panas serta padatnya Masjidil Haram. 

"Insya Allah akan kami fasilitasi setelah pelaksanaan Ibadah haji selesai mengingat masih ada 10 hari waktu berada di Mekkah sebelum pulang ke Indonesia, Namun ada beberapa jamaah yang berinisiatif untuk melakukan umrah sunat secara mandiri," tuturnya.


Sejak kemaren dan akan berlangsung dari tgl 16,17 dan 18 (H-3 pra Armina) kemudian tangal 25-26 (H+2 Armina) kami sudah tidak mendapat jatah makan di hotel. Berdasarkan permintaan jamaah agar kami dapat mengkoordinir makan selama waktu tersebut. maka kami mencari mukimin yang bersedia membantu penyediaan makan selama masa tersebut dengan harga 5 Real satu kali makan total pemesanan per jamaah 11 kali dengan jumlah 55 real / jamaah.

Diakhir pembicaraan Fairuz mengatakan jamaah calon haji kukar kloter 02 Balikpapan juga ikut berpartisipasi menyumbang korban gempa dilombok sebesar Rp. 4.720.000,- dan 743 Real dan diserahkan langsung kepada ketua sektor 6 Mekkah H. Abrar Zym.(kemenag kaltim/din).

Subscribe to receive free email updates: