Kabid Urais dan Binsyar Kemenag Jabart Pantau Pelaksanaan SBSN di Kota Depok

BRNews - Kepala Bidang Urais & Binsyar Kanwil Kemenag Prov. Jawa Barat H. Aldim didampingi Kasi Pemberdayaan KUA H. Undang melakukan Kunjungan Ke Kantor Kementerian Agama Kota Depok.



Pada kunjungan tersebut membahas rencana pembangunan gedung Balai Nikah dan Manasik Haji KUA Kecamatan Cilodong kota Depok. Turut hadir dalam kesempatan tersebut kasubbag TU, Kasi Bimas Islam, Kepala KUA Cilodong dan unsur KKM.

Aldim menyampaikan bahwa SBSN akan segera diluncurkan dan batas akhir lelang adalah di bulan April dan jika melewati April maka akan direlokasi.

Untuk itu, tambah Aldim, diharapkan KUA Cilodong sudah memikirkan dan mempersiapkan segala sesuatu yang memang diperlukan untuk dapat segera merealisasikan pembangunan gedung Balai Nikah dan Manasik Haji KUA Kecamatan Cilodong baru yang pembiayaannya bersumber dari SBSN.

Kepala kantor Kementerian Agama Kota Depok H. Ismatullah menyambut baik rencana pembangunan gedung Balai Nikah dan Manasik Haji KUA Kecamatan Cilodong yang akan di biayai oleh SBSN dan siap mensukseskan program pemerintah tentang dana SBSN tersebut, baik dalam pelaksanaan, perencanaan, teknis, evaluasi dan pelaporannya.

Usai pertemuan H. Aldim beserta rombongan langsung melakukan survey menuju lokasi yang akan di bangun gedung KUA baru yang beralamat di Rt. 01/02 Kelurahan Kampung Sawah Kecamatan Cilodong.




Sebelumnya, Rabu (07/03), Kasi Sarpras KUA Ditjen Bimas Islam H. Jajang didampingi oleh Kepala KUA Cilodong M. Irfan juga telah melakukan survey lokasi gedung Balai Nikah dan Manasik Haji KUA Kecamatan Cilodong.

“Selama ada akses jalan yang bisa dilalui oleh kendaraan roda empat, maka pembangunan bisa dilaksanakan,” jelas Jajang.

Di Jawa Barat Sebanyak 16 KUA Kecamatan di 10 Kabupaten/Kota yang akan di bangun gedung baru dengan menggunakan dana SBSN.

Kesepuluh Kabupaten/Kota, yaitu : Kota Depok, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten tasik Malaya, Kabupaten Karawang, Kabupaten Indramayu, Kabupaten Bandung, Kabupaten Subang, Kabupaten Sukabumi dan Kabupaten Garut (kemenag|mnm).

Subscribe to receive free email updates: