Jelang Jelang Pilkada Serentak, Polres Kota Cirebon Gelar Doa Bersama

BRNews - Berkenaan dengan akan berlangsungnnya, kelancaran dan keamanan hari pencoblosan Pilkada Serentak 2018, Polres Cirebon Kota (Ciko) menggelar kegiatan doa bersama di Mapolresta Cirebon (24/6).



Acara diselenggarakan dalam balutan halal bi halal, yang dihadiri oleh seluruh unsur baik Forkopimda, TNI, Polri, KPU, Panwaslu, para calon walikota dan wakil walikota, dan unsur lainnya.
Kapolres Cirebon Kota AKBP Roland Ronaldy menyampaikan pentingnya mempererat tali persaudaraan meski pilihan politik berbeda-beda, seraya tak lupa mengajak hadirin untuk bersama-sama berdoa demi kelancaran Pilkada 2018.
“Kita berdoa untukkesuksesan Pilkada yang akan memilih calon walikota dan wakilnya serta calon gubernur dan wakilnya, tanpa ada masalah dan terpilih pemimpin yang baik,” ujarnya.




Hadir pada kesempatan itu Ketua Forum Komunikasi Penyuluh Agama Islam (FKPAI) Kota Cirebon Wahyu Nurohim. Wahyu mengungkapkan harapannya bahwa siapa pun pemimpin terpilih nantinya dapat membawa kemajuan di bidang iman dan takwa, di samping pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
“Mari jadikan pilkada sebagai pesta demokrasi yang damai. Semoga para calon yang nanti terpilih senantiasa berorientasi pada pembangunan SDM serta peningkatan kesejahteraan rakyat menuju Kota Cirebon yang maju dan terdepan,” ujarnya di laman Kanwil Kemenag Jabar.
Selain silaturahim dan doa bersama, acara juga diisi dengan pentas seni yang dipertunjukkan oleh sejumlah polwan yang memainkan irama padang pasir beserta lantunan lagu yang merdu. (mnm). 

Subscribe to receive free email updates: