Koper JCH Sudah Tiba Di Kantor Kemenag Kampar


BRNews - Sebagian besar koper Jema’ah Calon Haji (JCH) Kabupaten Kampar pada musim haji tahun ini, telah sampai atau tiba di Kantor Kementerian Agama Kab. Kampar. Keterangan ini  disampaikan Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Kampar Drs H Alfian MAg, melalui Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah H Dirhamsyah MSy, Kamis (17/5).



Dirhamsyah mengatakan, jumlah seluruh koper yang tiba ini sebanyak 760 buah. Adapun jumlah JCH Kampar tahun ini sekitar 860 orang. Hal ini berarti, masih ada sekitar 100 koper lagi yang belum datang.
Sebelum koper ini diserahkan kepada Jema’ah Calon Haji, seperti biasa koper ini akan dituliskan nama, alamat, nomor porsi, dan lain sebagainya.
Hal ini ia lakukan agar para jema’ah tidak susah lagi dalam menandai koper miliknya.
Untuk diketahui juga, pada hari ini merupakan hari kedua waktu Pelunasan Biaya Penyelenggaraan Ibadah Haji (BPIH) tahap II. Yang mana pelunasan BPIH tahap II ini akan berlangsung sampain tanggal 25 mei 2018. (kemenag kampar).

Subscribe to receive free email updates: