Kasie PAKIS Bina Pengawas dan GPAI Kota Cimahi

BRNews - Kasi PAKIS Kemenag Kota Cimahi Dr. H. Acep Nurlaeli, M. Ag mengadakan  Rapat pembinaan Guru dan Pengawas 

Kemenag Kota Cimahi melalui Kasi Pakis mengadakan  Rapat pembinaan Guru dan Pengawas  di Gedung Aula Kemenag Kota Cimahi pada kamis, 24 Mei 2018
Kasi Pakis meminta seluruh komponen Guru Pendidikan Agama Islam (GPAI), menggali input program PAI kedepan, menyamakan persepsi, komitmen dan konsistensi. 
“Kita kawal Pendidikan Agama Islam di Kota Cimahi mulai jenjang TK, SD, SMP dan SMA/SMK sinkronisasi program GPAI terlepas dari GPAI Dinas Pendidikan ataupun GPAI Kemenag, tetap bersatu dengan tujuan dan pemahaman yang sama,“ ungkap Dr. H. Acep Nurlaeli, M. Ag.
Sementara itu dalam kesempatan yang sama  Kakankemenag Kota Cimahi H. Munawir, M. Ag dalam arahannya menyampaikan terkait jam pelajaran PAI  yang hanya memiliki durasi 2 jam / minggu. 
“Ini merupakan tugas berat bagi GPAI dalam membentuk dan mencetak generasi yang lebih santun, untuk para pengawas tingkatkan profesionalitas sehingga GPAI menjadi termotivasi, harus ada penekanan dari pengawas kepada GPAI demi meningkatnya kinerja yang baik, tupoksi pengawasan harus maksimal, termasuk data harus real dan terkini, jangan sampai sertifikasi datanya masih belum konkrit dan tidak tepat waktu,” jelasnya.
Masih menurut Munawir,  metodologi cara pengajaran harus selalu update. Kakankemenag juga berharap kepada pengawas PAI Diknas supaya memiliki jadwal mengantor di Kemenag walaupun hanya 2 hari dalam seminggu, ini dimaksudkan dalam rangka menyambungkan silaturahmi dan komunikasi agar tetap terjalin antar pengawas PAI Kemenag dan Diknas.(kemenag cimahi|mnm).

Subscribe to receive free email updates: