Kemenag Lampung Utara Gelar Sosialisasi UNBK

BRNews - Bertempat di Aula Kantor Kementerian Agama Kabupaten Lampung Utara, Kepala Seksi Pendidikan Madrasah Kantor Kemenag Kabupaten Lampung Utara, Drs. H. Totong Sunardi, MM melakukan sosialisasi UNBK (Ujian Nasional Berbasik Komputer), Jum'at (27/10).

UNBK yang juga disebut CBT (Computer Based Test) merupakan sistem pelaksanaan ujian nasional dengan menggunakan komputer sebagai media ujiannya. Dalam pelaksanaannya UNBK berbeda dengan sistem ujian nasional berbasis kertas atau PBT (Paper Based Test) yang selama ini sudah berjalan.
Penyelenggaraan UNBK saat ini menggunakan sistem semi online dengan cara soal dikirim dari server pusat secara online melalui jaringan ke server lokal yang bertempat di madrasah-madrasah, kemudian ujian siswa dilayani oleh server lokal secara off line. Selanjutnya hasil ujian dikirim kembali dari server lokal ke server pusat secara on line
Sedangkan terkait program wajib UNBK dan mengingat keterbatasan perangkat yang dibutuhkan, Totong Sunardi, MM menyampaikan perlunya kerjasama antar lembaga yaitu bisa saling pinjam.
"Pada saat ujian Aliyah kita pinjam ke Tsanawiyah dan pada saat Tsanawiyah ujian bisa pinjam ke Aliyah," ujar Totong.
Sosialisasi UNBK tersebut diikuti 12 Kepala Madrasah Negeri se-Kabupaten Lampung Utara dan Pengawas. (kemenag lampungutara).

Subscribe to receive free email updates: