BKPRMI Akan Gelar Jambore Nasional Remaja Masjid ke 3

FOTO SUGITO
TVHaji.net - Peran pemuda dalam dakwah semakin penting di tengah maraknya informasi yang berkembang di media sosial.  Karena itu Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin mengapresiasi gerakan dakwah yang dilakukan para pemuda Indonesia. Apresiasi ini disampaikan Menag saat menerima  pengurus Badan Komunikasi Pemuda Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) di kantor Kementerian Agama,  Jakarta, Rabu 2 Agustus 2017.

"Terima kasih kepada segenap pengurus dan seluruh anggota BPKRMI yang sudah berkontribusi dalam dakwah pada masyarakat Indonesia," kata Menag Lukman.

BPKRMI, tambahnya, keberadaannya penting dalam rangka ikut menyebarluaskan informasi keagamaan yang jauh dari isu kontroversial.

Kepada para dai muda BKPRMI, Menag berpesan bahwa  agama harus merangkul dan memberikan bimbingan kepada yang membutuhkan.

"Mari kita sama-sama merangkul. Jelas agama melarang orang berbuat jahat dan maksiat. Tapi  mereka harus didakwahi, bukan dijauhi," pesan Menag.

Ketum BKPRMI H Said Aldi Al Idrus melaporkan BKPRMI merupakan gerakan dakwah, organisasi kader dan wahana komunikasi organisasi pemuda remaja masjid di Indonesia. Menurut Said, BKPRMI selama ini telah banyak memberikan kontribusi positif bagi perkembangan kemasjidan, khususnya di Indonesia.

BPKRMI juga terus melaksanakan kegiatannya, semisal MTQ antar remaja masjid, dan kali ini akan melakukan Jambore Nasional ke III.  Program Jambore III ini juga akan memperebutkan piala bergilir Menteri Agama.

"Kami berharap, Pak Menteri dapat menghadiri pembukaan acara jambore III ini, yang akan dilaksanakan pada bulan November mendatang," ucap Said Aldi.

Jambore ke III ini akan bekerjasama dengan Kemensos, dan akan dihadiri tamu dari luar negeri, antara lain: Malaysia, Kamboja, Singapura, Brunai, Filiphina, dan Thailand. Jambore Pemuda Asia Tenggara ini rencananya diselenggarakan di Medan dan akan diikuti  sekitar 9.000 orang.(kmenag|mnm).

Subscribe to receive free email updates: