Wulan Safitri Terpilih Sebagai Siswa Terbaik MAN Tebing Tinggi

Wulan Safitri (foto kemenag sumut)

BRNews - Wulan Safitri, alumni MAN (Madrasah Aliyah Negeri)  Tebing Tinggi Angkatan ke-8 dinyatakan sebagai siswa terbaik tahun 2016/2017. Wulan Safitri merupakan anak dari pasangan Bpk Warliadi dan Ibu Siti Warsini, program studi Ilmu Pengetahuan Sosial.

Pengumuman siswa terbaik itu  disampaikan pada acara pelepasan alumni MAN Tebing Tinggi Angkatan ke-8 Tahun Ajaran 2016/2017 yang digelar di Gedung Balai Kartini Kota Tebing Tinggi, Sabtu 29 April 2017. 
Hadir dalam acara tersebut Walikota Tebing Tinggi yang diwakili oleh Jumpa Ukur Sembiring Staf Ahli Bidang Kemasyarakatan dan Sumber Daya Manusia, Yusnan Harahap Ketua Komite MAN Tebing Tinggi, Henri Sasti Kepala MAN Tebing Tinggi, Darwis Nasution KTU MAN Tebing Tinggi, Para Guru dan Staf serta Wali Siswa dan para undangan lainnya.
Acara pelepasan alumni ini dikemas sedemikian rupa menampilkan tarian penyambutan dan tarian daerah, marawis nasyid dan pertunjukan silat dari siswa-siswi MAN Tebing Tinggi yang penampilannya sangat memukau dan sangat menghibur sehingga mendapatkan aplaus dari segenap undangan, bahkan ada guru dan para undangan yang ikut dalam tarian daerah.
Acara ini merupakan moment yang syarat makna karena dikemas dengan lebih banyak mendapatkan wejangan dan nasihat-nasihat dari beberapa kata sambutan mulai dari Kepala MAN Tebing Tinggi, Ketua Komite dan Walikota Tebing Tinggi.
Henri Sasti dalam sambutannya mengucapkan terima kasih kepada Ketua Komite dan Wali siswa yang telah bekerjasama dalam membangun MAN Tebing Tinggi untuk menjadi Madrasah yang lebih baik dan lebih baik madrasah.
Dipenghujung acara yang membuat acara ini menjadi lebih berkesan dan haru yaitu saat prosesi lepas pisah. Semua dewan guru dan siswa yang dilepas berjajar diatas panggung berbaris bersalaman untuk memohon maaf dan doa restu. 
Tak jarang dari mereka ada yang meneteskan air mata saat mereka menyampaikan permohonan maaf atas segala khilaf selama dalam kebersamaan juga ucapan terima kasih atas jasa-jasa para guru yang mereka rasakan begitu besarnya untuk meraih kesuksesan di masa depan.(sumut.kemenag.go.id|mnm)

Subscribe to receive free email updates: