Kepala Kemenag Kota Blitar Lepas Kontingen FASI Tingkat Prov Jatim

BRNews - Kafilah Festifal Anak Sholeh Indonesia (FASI) ke-X dari Kota Blitar yang akan mengikuti  FASI Tingkat Provinsi Jawa Timur dilepas oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Blitar, Sabtu 15 April 2017. 

Acara pemberangkatan dilaksanakan di Pondok Pesantren Bustanul Muttaalimin Dawuhan Kota Blitar.
Sebanyak dua puluh peserta dan delapan belas pendamping yang diberangkatkan oleh Kepela Kemenag. Anak-anak yang akan diberangkatkan ini merupakan para juara dalam seleksi tingkat Kota Blitar pada bulan Desember tahun lalu. Mereka masing-masing akan mengikuti cabang lomba adzan, sholat, tartil, tilawah, nasyid, mewarna, cerita islami, pidato, pildacil dan tahfidz.
Dalam sambutanya ketika melepas peserta lomba di Asrma Haji Sukolilo Surabaya tanggal 14 16 ini, Kepala Kemenag Kota Blitar, H. Ngudiono menyampaikan, anak-anak yang akan berangkat ini adalah anak-anak pilihan. Mereka bisa lolos seleksi dari sekian peserta se-Kota Blitar. Untuk itu, kita semua termasuk para orangtua sudah sepatutnya untuk mendukung mereka. "Semoga mereka bisa menjadi anak sholeh yang mengharumkan nama orangtua, lembaga dan Kota Blitar.", ujarnya.
Mari bersama-sama kita memohon kepada Allah SWT, semoga seluruh Kafilah FASI beserta segenap pendamping dari Kota Blitar selalu dalam lindungan-Nya. Semoga semua diberi kesehatan, keselamatan, kesuksesan serta pulang dengan prestasi yang membanggakan. "Selamat berjuang semoga Allah SWT memberkahi usaha kita. Amin.," demikian pesanNgudiono mengakhiri sambutan pelepasan Kontingen FASI yang dirilis di laman jatim.kemenag.go.id. (mnm).
 

Subscribe to receive free email updates: