Kakanwil-Wagub Beri Motivasi Kafilah Gorontalo ke MTQ XXVI

Prestasi Provinsi Gorontalo pada event Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tak diragukan lagi. Meski dari usia terbilang muda, Provinsi Gorontalo mampu berdiri sejajar dengan daerah lain. Buktinya, Provinsi Gorontalo bisa meraih medali pada event skala nasional tersebut. Karena itu, pada MTQ Nasional ke XXVI ini prestasi tersebut bisa diraih kembali melalui perjuangan dan disiplin para anggota kontingen.

Demikian dikemukakan Kepala kantor Wilayah Kemenerian Agama Provinsi Gorontalo Dr. H. Rusman LAngke, M.Pd pada pelepasan Kafilah Provinsi Gorontalo ke MTQ tingkat Nasional ke XXVI di Provinsi Nusa Tenggara Barat, Senin (25/7/2016) yang bertempat di Rumah Dinas Wakil Gubernur Gorontalo.
Pada kesempatan tersebut Rusman Langke memberi motivasi sekaligus optimis kafilah Gorontalo bisa meraih prestasi gemilang. Alasannya, kafilah Gorontalo merupakan qori dan qoriah terbaik yang dihasilkan melalui seleksi ketat dari tingkat kecamatan, kabupaten/kota, hingga tingkat Provinsi Gorontalo. 
"Kami mengapresiasi pelaksanaan seleksi yang tak lepas dari peran serta pemerintah Provinsi dan seluruh pihak serta LPTQ," ungkap Rusman Langke.
Menurut Rusman Langke, Provinsi Gorontalo sangat dikenal ditingkat Nasional Karena telah terbukti telah menghasilkan qori dan qoriah berprestasi. Contohnya qori Alwin Ntoma serta qoriah Sarina Abdullah.
Persiapkan dan jaga kesehatan. Selain itu, seluruh anggota kafilah harus bersatu dan disiplin dalam memanfaatkan waktu, imbau Rusman Langke.
Saya optimis para kafilah terbaik Gorontalo berpotensi meraih prestasi diberbagai cabang. Jangan lupa berdoa dan disiplin, sambung Rusman Langke memberi motivasi.
Hal senada juga disampaikan Wakil Gubernur Gorontalo Dr. H. Idris Rahim, MM. Menurutnya, selama ini proses penyeleksian bertujuan mempersiapkan kafilah MTQ. Dan agar prestasi Provinsi Gorontalo dapat sejajar dengan Provinsi lain maka dibutuhkan perjuangan.
Sementara itu, Sekertaris LPTQ Dr. H. Sabara K. Ngou, M.Pd.I melaporkan sebanyak 31 kafilah Provinsi Gorontalo akan bertarung dalam 7 cabang lomba dengan 18 golongan. Diantaranya, 1. Cabang TILAWAH (Tartil (Murattil/Murattilah), Anak-anak (Qori/Qoriah), Ramaja (Qori/Qoriah), Dewasa (Qori/Qoriah), Canet (Qori/Qoriah), Qiraah (Qori/Qoriah)), 2. Cabang TAHFIZ (1 Juz dan tilawah (Hafizh/Hafizhah), 10 Juz (Hafizh), 3. cabang TAFSIR (Bahasa Inggris/Mufassir), 4. Cabang SYAHRIL, 5. Cabang FAHMIL, 6. Cabang KHOTHTHIL (Hiasan Mushaf (Khoththtoth/ Khoththtothoh), Naskah (Khoththtoth/ Khoththtothoh), Dekorasi (Khoththtoth), Kontemporer (Khoththtoth/ Khoththtothoh), dan 7. MMQ (Putra/Putri). (kemenag gorontalo)

Subscribe to receive free email updates: