79 Calon Jamaah Umrah Banjarnegara Gagal Berangkat

Sebanyak 79 calon jamaah umrah dari Banjarnegara yang mendaftar melalui PT SCIB  Jakarta gagal berangkat. Sedianya, calon jamaah umrah berangkat bulan Januari 2016, namun penyelenggara menunda sampai bulan Februari dan terus ditunda hingga bulan ini.

"Saya masih menunggu kejelasan keberangkatannya. Koordinator rombongan sedang mengurusnya," kata calon jamaah umrah asal Banjarnegara yang enggan disebut namanya.

Menurut dia, gagal berangkat diketahui malam menjelang keberangkatan dengan alasan visa yang tidak keluar. "Saya jadi korban namun masih memberi kesempatan kepada pengurus SCIB perwakilan Banjarnegara untuk mengurusnya," katanya.

Darsono, jamaah lainnya saat dihubungi melalui telepon selulernya mengatakan, dirinya sangat berharap agar penyelenggara dapat tetap memberangkatkan dirinya. "Saya mohon kepada biro umrah untuk bisa berangkatkan kami. Kami sangat menunggu kabar baiknya," katanya.

Perwakilan PT SCIB Banjarnegara, Karsono, saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya mengatakan, jamaah umrah sebanyak 79 bukan gagal berangkat namun diundur hingga Desember 2016. "Kami masih berusaha kontak dengan pengurus pusat. Gagal berangkat kemarin kami diberi tahu hanya melalui SMS," katanya.

Kasi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag Banjarnegara, Budiono, saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya mengatakan, Kemenag tidak mengetahui perihal gagal berangkatnya rombongan umrah tersebut. 

"Itu penyelenggaranya swasta. Sejak awal sudah ada informasi jadwal keberangkatan selalu diundur," katanya.

Selain itu, biaya umrah dianggap tidak wajar karena jauh di bawah biaya resmi. "Biaya umrah kok segitu. Itu jangan-jangan modelnya arisan atau bergantian berangkatnya," katanya.

Mengenai jumlah pasti jamaah umrah yang melalui PT SCIB tersebut, pihaknya tidak mengetahui. Namun belum lama ini, pegawai PT SCIB pernah melaporkan pada dirinya jika keberangkatan umrah diundur. 

"Diundur sejak awal tahun. Januari diundur Februari hingga seterusnya. Bahkan bulan ini tidak jadi berangkat juga sudah bisa diprediksi karena selalu mundur bulan," katanya.

Dua nomor customer servis PT SCIB, yaitu 081222227322 dan 087775865588 yang tertera pada buku panduan umrah seorang jamaah saat dihubungi sejak Sabtu (7/5) tidak aktif. (nm)

Sumber Berita: http://satelitnews.co/berita-79-jamaah-umrah-batal-berangkat-.html#ixzz48t5s8Rs8" style="

Subscribe to receive free email updates: